Ribuan Porsi Bakso Meriahkan Pelantikan Pemuda Pancasila Tambun Utara

Loading

Bekasivoice.com – Tambun Utara, Organisasi Masyarakat Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan Tambun Utara menggelar Pelantikan Pengurus Ranting PP se-Kecamatan Tambun Utara Periode 2024-2026, di Lapangan Sepakbola Tambun Utara, Sabtu (20/7).

Prosesi pelantikan tersebut dipimpin oleh Ketua PAC PP Tambun Utara, H. Sarjan, SH. Setelahnya, dilakukan pula pemberian santunan kepada kaum dhuafa dan para anak yatim.

Ketua PAC PP Tambun Utara, H. Sarjan, SH. mengatakan, bahwa kegiatan pelantikan yang digelar hari ini menyusul telah dilakukannya Rapat Pemilihan Pengurus Ranting (RPPR) di desa-desa se-Kecamatan Tambun Utara.

Baca Juga  Listrik Kantor Kelurahan Jatirangga Terbakar, Diduga Akibat Penyalahgunaan Jaringan

“Hari ini ada 8 pengurus ranting yang dilantik. Setelah ini akan ada pemilihan dan pelantikan pengurus PAC se-Kabupaten Bekasi, sekitar bulan Oktober,” ungkapnya. Terkait pelaksanaan acara, kata Sarjan, adalah even besar pertama yang dilakukan oleh PAC PP Tambun Utara, dirinya juga menyediakan 2000 porsi Bakso gratis untuk masyarakat yang datang di acara tersebut “ini even pertama yang melibatkan banyak orang, saya mohon maaf apabila ada kekurangan di mana-mana,” ucapnya.

Di sisi lain, menurut Sarjan, acara ini juga membuktikan bahwa PP bisa bersinergi dengan ORMAS, LSM, dan paguyuban-paguyuban yang ada di Tambun Utara. “Ini adalah wujud kontribusi kami dalam menjaga Kamtibmas di Tambun Utara,” imbuhnya.

Terakhir, dirinya menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Bekasi karena pembangunan di wilayah Tambun Utara saat ini sangat lah masif.

Baca Juga  Jihan Fahira Curi Perhatian Warganet di Bekasi

“Kami berharap, kedepannya bisa ikut berkontribusi membangun wilayah Tambun Utara, sehingga nanti kita tidak akan ketemu lagi jalan rusak,” ujar Sarjan.

Penyerahan Santunan dari Pemuda Pancasila Kabupaten Bekasi

Ketua MPC PP Kabupaten Bekasi, H. Apuk Idris yang turut hadir pada acara tersebut mengapresiasi PAC Tambun Utara atas terselenggaranya acara pelantikan ini.
“Alhamdulillah, pada hari ini saya menyaksikan ketua- ketua ranting dilantik. Pelantikan ini memang merupakan instruksi setelah digelarnya RPPR,” terangnya.

Dirinya juga memuji H. Sarjan karena telah menjalankan arahannya untuk melakukan santunan yatim dan dhuafa. “Santunan adalah investasi akhirat kita. Makanya, ketua PAC hari ini sedang berinvestasi untuk akhiratnya,” jelas H. Apuk.

Lebih lanjut, ia pun menjelaskan, bahwa dirinya memang ingin mengubah image PP yang dulunya disebut preman menjadi orang-orang beriman. “Dari haramjadah, menjadi sujud di atas sajadah,” tutupnya.

Berita Lain

Ikuti Update dan perkembangan informasi tentang Bekasi di WhatsApp Channel Bekasi Voice