Puluhan Bangunan Liar di Bantaran Kali CBL Dibongkar Aparat Gabungan

Loading

BEKASIVOICE.COM | Cibitung, Puluhan bangunan liar yang berdiri di sepanjang bantaran Kali Cikarang Bekasi Laut (CBL), Desa Sukajaya, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi, dibongkar aparat gabungan pada Rabu, (16 April 2025).

Pembongkaran bangunan tersebut dilakukan oleh tim gabungan yang terdiri dari Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), aparat Kepolisian, TNI, Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Perhubungan, serta pihak Kecamatan Cibitung.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya penertiban bangunan tanpa izin yang dinilai melanggar aturan tata ruang dan mengganggu fungsi aliran sungai.

Satpol PP Kabupaten Bekasi menurunkan dua unit alat berat jenis ekskavator untuk merobohkan bangunan semi permanen yang kebanyakan dimanfaatkan sebagai tempat tinggal dan tempat usaha.

“Penertiban ini penting dilakukan untuk mengembalikan fungsi sempadan sungai dan mencegah terjadinya banjir,” kata salah satu seorang petugas Satpol PP yang berada di lokasi.

Hingga pembongkaran nanti kedepannya, situasi di lapangan berlangsung aman dan kondusif di bawah pengawasan aparat gabungan.

Kepala Satpol PP Kabupaten Bekasi, Surya Wijaya, menjelaskan bahwa operasi penertiban ini merupakan bagian dari persiapan pembangunan infrastruktur pengairan yang mendukung ketahanan pangan nasional.

“Total personel yang dikerahkan sebanyak 380 orang. Terdiri dari 100 personel Polri, 80 personel TNI dari Kodim, Koramil, Subdenpom, serta 200 anggota Satpol PP,” ujar Surya kepada bekasivoice.com

Dirinya juga menambahkan terkait rincian bangunan yang ditertibkan di tiga Kecamatan.

“Rincian bangunan liar di tiga Kecamatan yakni diantaranya Cikarang Utara 6 bangli dengan 6 pemilik, Cibitung 35 bangli dengan 25 pemilik dan Cikarang Barat 2 bangli 1 pemilik total 42,” tutupnya. (Muhaidin Darma).

Baca Juga  Gelar Reses Angganita Fokus Infrastruktur dan Pemberdayaan UMKM Masyarakat Tarumajaya

Berita Lain

Ikuti Update dan perkembangan informasi tentang Bekasi di WhatsApp Channel Bekasi Voice